Harga ASUS X553MA-XX826D dan Spesifikasi Lengkapnya

Harga ASUS X553MA-XX826D laptop layar besar 15,6 inchi | Quick Spec: Intel Celeron N2840, 2GB DDR3L, 500GB HDD, DVD±RW, WiFi, VGA Intel HD Graphics, Camera, 15.6″ HD, Non OS, Non Bag > harga Asus X553MA Rp. 3.599.000,- | Tampaknya sekarang laptop layar besar dengan harga murah mulai muncul di pasaran. Beberapa tahun lalu, laptop layar 15,6 inchi itu rata-rat masuk ke dalam kategori laptop premium yang harganya membuat orang mudah melupakannya, saking tidak terjangkaunya. Tapi sekarang anda sudah punya banyak pilihan jika menginginkan laptop layar besar harga murah dibawah 4 juta.

Sebelumnya kita sudah punya Asus X552WA yang juga dipasarkan dengan rentang harga sama. Dan kalau kita mau cari tahu perbedaan Asus X552WA dan Asus X553MA, yang langsung kelihatan berbeda adalah processornya. Asus X553MA-XX826D yang akan kita review kali ini menggunakan Intel Celeron N2840 berkecepatan 2.16 GHz, sementara Asus X552WA menggunakan processor AMD E1 6010. Selain itu, bisa dibilang mereka sama saja.

Supaya jelas silahkan cermati lalu bandingkan spesifikasi Asus X552MA dibawah ini dengan saudara kembar tidak identik-nya itu.Asus X553MA

Spesifikasi Asus X552MA

Asus X552MA
Processor Onboard
Intel® Celeron® Processor N2840 (2.16 GHz, 1M Cache) up to 2.58 GHz
Memori Standar
2GB DDR3L
Max. Memori
8 GB
Tipe Grafis
Intel® HD Graphics
Ukuran Layar
15.6 Inch
Resolusi Layar
1366 x 768
Audio
Integrated SonicMaster
Speaker
Integrated
Storage
500 GB HDD
Optical Drive Type
DVDRW
Networking
Integrated
Kecepatan Jaringan
10/100 Mbps
Wireless Network Type
Integrated
Wireless Network Protocol
802.11 B/G/N
Keyboard
Standard Keyboard
Input Device
Touchpad
Interface
1 x USB 3.0 port, 1 x USB 2.0 port, 1 x VGA port, 1 x HDMI, 1 x COMBO audio jack, 1 x Line-in Jack
Sistem Operasi
Pre-sales request Available
Baterai
2 Cell
Daya / Power
External AC Adapter
Dimensi (PTL)
28 x 25.2 x 2.53 cm
Berat
2.2 kg

Bagaimana? Sama saja kan? Kecuali di processor?

Kalau memang begitu, mana yang lebih bagus dunk?

Begini pendapat saya pribadi. Entah salah entah bener. Tapi ini yang saya ketahui.

Silahkan pilih Asus X552WA dengan processor AMD E1 6010 jika anda:

  • butuh laptop dengan kekuatan grafis yang lebih baik
  • ingin main game kelas menengah
  • butuh menjalankan aplikasi grafis kelas menengah
  • tidak keberatan untuk lebih sering menge-charge baterai – karena kata beberapa review, baterainya agak lebih boros. >> tapi itu juga tergantung dengan pemakaian sih.
  • Beli Asus X552WA AMD E1 6010 di lazada (Rp. 3.379.000,-)

Silahkan pilih Asus X552MA dengan processor Intel Celeron N2840 jika anda:

  • lebih sering menggunakan laptop untuk mengedit file dengan aplikasi Office
  • tidak sering-sering amat menjalankan aplikasi grafis
  • ingin laptop dengan baterai lebih hemat
  • Beli Asus X552MA dengan processor Intel Celeron N2840 di lazada (Rp. 3.368.000,-)

Sejauh yang saya tahu, memang processor AMD itu relatif lebih bagus untuk urusan grafis. Asal dibandingkan dengan processor Intel dari kelas yang sama loh ya… Intel HD Graphics sendiri sebenarnya cukup bagus kinerjanya. Hanya beda tipis-tipis saja.

Jadi, kesimpulan akhirnya, lebih banyak tergantung pada preferensi anda. Kalau terbiasa dengan Intel, maka processor kelas Celeron N2840 itu sudah akan mencukupi kebutuhan anda. Tapi buat yang terbiasa dengan AMD dengan APU-nya, maka E1 6010 itu akan memuaskan anda.

Asal tahu saja, kedua laptop ini tidak dibuat untuk main game berat. Jadi jangan berharap lebih.

Saya sendiri berencana untuk membelinya dalam waktu dekat. Layar besarnya itu saya butuhkan. Mulai sadar kalau sudah tua dan perlu dimensi layar yang lebih luas supaya nyaman mengedit teks. Kalau untuk mengedit foto dan video, ya pakai laptop yang lebih kuat-lah. Daripada nanti malah kelamaan nunggu render, hehe…

suka banget dengan gadget dan laptop. Mencobai laptop atau gadget baru, termasuk punya teman. Kalau sedang tidak ada ide, nonton film adalah hal terbaik untuk meloloskan diri dari waktu. Main game hanya untuk bikin reviewnya.

You May Also Like

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *