Perbedaan Hosting dan Domain – Benarkah Mirip Rumah dan Alamatnya?

Perbedaan Hosting dan Domain Benarkah Mirip Rumah dan AlamatnyaHosting dan domain adalah dua komponen penting dalam membangun sebuah website atau blog. Meskipun keduanya terkait erat, mereka memiliki perbedaan yang mendasar. Dalam artikel ini, kita akan membahas perbedaan diantara keduanya.

Apa itu hosting?

Hosting adalah tempat penyimpanan semua data yang diperlukan sebuah situs untuk bekerja dengan baik. Data yang disimpan bisa berupa file utama dan pendukung CMS yang digunakan situs, file media – gambar dan video, dan juga file yang berisi teks artikel yang dipublikasikan.

Untuk memberikan layananya, perusahaan penyedia layanan hosting menggunakan server yang disewakan ruang dan aksesnya sehingga website dapat diakses secara online.

Ketika seseorang mengunjungi situs Anda, server hosting akan mengirimkan data dari hosting tersebut ke perangkat yang digunakannya.

Apa itu domain?

Sementara itu, domain adalah alamat unik yang digunakan untuk mengakses website Anda di internet. Domain berfungsi sebagai alamat URL (Uniform Resource Locator) yang digunakan orang untuk mencari dan mengunjungi situs Anda. Misalnya, “www.namadomain.com” adalah contoh domain.

Secara ringkas, perbedaan hosting dan domain adalah bahwa hosting menyimpan semua isi website Anda, sedangkan domain berfungsi sebagai alamat untuk mengakses isi tersebut. Keduanya harus bekerja bersama untuk membuat website Anda dapat diakses secara online.

Kalau kita carikan analoginya, maka hubungan antara hosting dan domain bisa diibaratkan seperti rumah dan alamatnya. Hosting adalah tempat di mana seluruh konten dan data website disimpan, sedangkan domain adalah alamat yang mengarahkan orang ke lokasi tepat di hosting tersebut.

Ketika seseorang memasukkan alamat domain Anda di browser, sistem Domain Name System (DNS) akan menerjemahkan domain tersebut menjadi alamat IP server hosting tempat website Anda berada. Setelah alamat IP ditemukan, server hosting akan mengambil data website dari penyimpanannya dan mengirimkannya kembali ke perangkat pengunjung, sehingga website dapat diakses.

Penyedia layanan hosting biasanya juga memilki layanan pendaftaran domain. Baik layanan yang perusahaan induknya dari luar negeri maupun yang berasal dari Indonesia sendiri – seperti qwords misalnya, mengandalkan layanan hosting dan domain registration sebagai layanan utama mereka.

Jika saat ini Anda sedang mencari layanan cloud hosting Indonesia yang harganya sepadan, kecepatan penuh, standar keamanan yang tinggi, dan utamanya dukungan pelanggan 24 jam, qwords adalah salah satu jawaban terbaik Anda.

suka banget dengan gadget dan laptop. Mencobai laptop atau gadget baru, termasuk punya teman. Kalau sedang tidak ada ide, nonton film adalah hal terbaik untuk meloloskan diri dari waktu. Main game hanya untuk bikin reviewnya.

You May Also Like

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *