Lenovo Yoga 330 50ID Intel N5000 Harga 5 Jutaan SSD 256GB

Lenovo Yoga 330 50ID spesifikasi dan harga | Quick Spec: Intel N5000, touchscreen 11.6 inci HD, SSD 256GB, Intel UHD Graphics 605, RAM 4GB DDR4, baterai sampai 6 jam, Windows 10 Home x64, 1.25 kg | Memperbaharui lini Yoga kelas bawah yang sebelumnya diisi seri Yoga 310, kali ini Lenovo membawa upgrade yang bagus dengan seri Lenovo Yoga 330 50ID.

Untuk seri Lenovo Yoga 330 sendiri, Lenovo merilis beberapa varian. Ada Yoga 330 dengan Intel Celeron N4000 sebagai varian paling murah – cuman 3 jutaan, kemudian di atasnya ada Lenovo Yoga 330 dengan Intel Pentium SIlver N5000. Perubahan paling besar antara Yoga 330 dan Yoga 310 terletak pada processor dan tipe media penyimpanannya. Yoga 310 mengandalkan HDD berkapasitas 1TB, sementara Yoga 330 memakai SSD 256 GB bawaannya.

Lenovo Yoga 330 50ID Tablet Mode
Lenovo Yoga 330 50ID Tablet Mode

Lenovo Yoga 330 50ID menggunakan processor Intel Pentium Silver N5000 yang lebih baik dari Celeron N4000, baik dari sisi kinerja maupun efisiensi tenaga baterainya. Clockspeednya juga lebih tinggi dengan jumlah inti yang lebih banyak. N5000 ini quad-core, kalau N4000 masih dual-core.

Sebagai processor dari generasi Gemini Lake, Intel Pentium Silver N5000 quad-core ini bekerja pada kecepatan standar 1,1GHz dengan fitur TurboBoost hingga 2,7GHz. Secara umum kinerjanya mencukupi untuk kegiatan komputasi dasar seperti Office, browsing, streaming, dan multimedia ringan sampai sedang.

Untuk detail perbedaan keduanya silahkan baca dulu:

Upgrade besar lainnya yang bisa anda dapat pada Lenovo Yoga 330 50ID adalah storage bertipe SSD dengan kapasitas 256GB.

Pengaruh pertamanya adalah meningkatnya performa secara keseluruhan dengan kecepatan baca-tulis yang lebih tinggi dibanding HDD. Kemudian, SSD ini juga membuat bobotnya jadi lebih ringan. Dan ketiga, baterai yang lebih hemat lagi.

Untuk menunjang kinerja Intel Pentium Silver N5000 dan SSD 256 GB-nya, Yoga 330 50ID dibekali juga dengan RAM bawaan berkapasitas 4GB. Cukup standar untuk laptop dengan Windows 10.

Lenovo Yoga 330 50ID Laptop Mode
Lenovo Yoga 330 50ID Laptop Mode

Untuk multitasking yang lancar, RAM 4GB bisa dengan mudah terasa kurang. Kabarnya sih RAM ini masih bisa diupgrade sampai 8GB. Semoga saja begitu.

Sebagai laptop hybrid alias 2-in-1, layar Lenovo Yoga 330 50ID menggunakan touchscreen panel TFT LCD LED backlight dengan kemampuan sampai 10 titik sentuh bersamaan. Resolusi layarnya HD 1366 x 768 piksel.

Ukuran layar 11.6 inci sangat pas buat anda yang sangat mobile dan sering menggunakan laptop ketika bepergian rutin, seperti pelajar atau mahasiswa. Untuk penggunaan yang intens, seperti mengetik dan mengedit dokumen, berselancar internet, atau mengakses media sosial juga sudah nyaman.

Lenovo Yoga 330 50ID Tent Mode
Lenovo Yoga 330 50ID Tent Mode

Dengan layar yang dapat diputar penuh sampai 360 derajat, berarti anda juga bisa menggunakan Lenovo Yoga 330 50ID beberapa mode, antara lain mode laptop, tent, dan tablet.

Untuk urusan grafis, Lenovo Yoga 330 50ID mengandalkan GPU bawaan Intel N5000 yang berupa Intel UHD Graphics 605 dengan 18 execution unit (EUs) dengan kecepatan 750MHz.

Kinerjanya sendiri cukup bagus untuk memutar video dengan resolusi tinggi, sudah mendukung DirectX 12, dan juga irit tenaga. Hanya saja, karena UHD Graphics ini memang tidak dirancang untuk game dan aplikasi grafis yang berat-berat, maka kurang cocok untuk menjalankan aplikasi desain grafis versi baru atau bermain game 3D yang intens.

Lenovo Yoga 330 50ID Samping Kanan
Lenovo Yoga 330 50ID Samping Kanan
Lenovo Yoga 330 50ID Samping Kiri
Lenovo Yoga 330 50ID Samping Kiri

Meskipun secara fisik, Lenovo Yoga 330 50ID ini mungil dan ringkas, tetapi dia masih menyediakan banyak port supaya anda mudah menghubungkannya dengan perangkat lain. Ada LAN jack, WiFi, Port USB 3.0, Port USB 3.0 Type-C, port USB 2.0, Port HDMI, port audio combo jack, dan card reader.

Salah satu yang selalu saya puji-puji adalah masih hadirnya keyboard yang nyaman sekali digunakan untuk mengetik dalam waktu lama bertipe AccuType.

Kelebihan Yoga 330 50ID yang lain adalah sudah ada Microsoft Windows 10 Home x64 original pre-installed di dalamnya, sehingga anda tidak perlu membeli lisensi sistem operasi lagi untuk menggunakannya.

Baterai Lenovo Yoga 330 50ID ini berkapasitas 2 cell 30WHr, cukup untuk bertahan sampai 6 jam dalam penggunaan normal. Dan bonusnya adalah baterainya mendukung fast charging.

Harga Lenovo Yoga 330 50ID

Sebagai penerus Yoga 310 yang laris manis itu, Lenovo Yoga 330 50ID cukup berhasil memberi penyegaran dari serangkaian peningkatan yang dibawanya. Mulai dari processor baru, sudah pakai SSD yang lebih cepat, desain yang bagus, sleek, dan ergonomis.

Harga Lenovo Yoga 330 50ID Intel N5000 ini dipasaran adalah sekitar 5 jutaan rupiah saja.

Jika anda lebih memerlukan media penyimpanan yang besar, maka Lenovo Yoga 310 yang dirilis sebelumnya, akan lebih pas buat anda.

Tetapi jika anda lebih mementingkan peningkatan kinerja, processor yang lebih baik, dan baterai yang lebih hemat, maka Lenovo Yoga 330 50ID ini pilihan terbaiknya.

Bagaimana?

Anda bisa membeli Lenovo Yoga 330 50ID di beberapa tempat berikut:

Spesifikasi Lenovo Yoga 330 50ID

  • Layar sentuh (multi-touch) TFT LCD dengan LED backlight 11,6 inci resolusi 1366 x 768 piksel
  • Prosesor Intel Pentium Silver N5000 quad-core 1,1GHz dengan 2,7GHz TurboBoost
  • Chipset Intel
  • Grafis Intel UHD Graphics 605
  • Memori RAM 4GB DDR4-2400MMHz, upgradeable max 8GB
  • Storage 256GB SSD
  • Konektifitas WiFi, Bluetooth, Port USB 3.0, port USB 3.0 Type-C, Port USB 2.0, Port HDMI, card reader
  • 2 x 1,5W stereo speaker dengan Dolby Audio Premium
  • Kamera depan Fixed-Focus CMOS camera with 2.0 interface
  • Baterai 2 Cell 30WHr dengan daya tahan hingga 6 jam
  • Sistem Operasi Microsoft Windows 10 Home x64 Asli
  • Dimensi 343mm x 247mm x 22.7 mm berat 1,25 kg
  • Warna Mineral Grey dan Onyx Black
suka banget dengan gadget dan laptop. Mencobai laptop atau gadget baru, termasuk punya teman. Kalau sedang tidak ada ide, nonton film adalah hal terbaik untuk meloloskan diri dari waktu. Main game hanya untuk bikin reviewnya.

You May Also Like

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *