Lenovo IdeaPad 120s 14IAP Harga dan Spesifikasi Laptop Murah Tipis dan Enteng

Lenovo IdeaPad 120s 14IAP harga dan spesifikasi | quick spec: Intel Celeron N3350, RAM 4GB DDR4, Intel HD Graphics 500, 14″ LED, 128GB SSD, WIN10, USB 3.0, USB Type-C, Windows 10, Garansi Resmi Lenovo | Laptop Lenovo yang satu ini casing luarnya membawa nyawa yang sama dengan IdeaPad 120s-11IAP yang layarnya 11.6 inci itu. Tipis, cantik, tapi tetap terasa tangguh dan tentu saja, ringan.

Lenovo IdeaPad 120s 14IAP ini pas banget bagi anda yang mencari laptop dengan penggunaan utama untuk bekerja dengan Microsoft Office, browsing internet, menonton film atau streaming video dari YouTube.

Jika anda pelajar atau mahasiswa bukan jurusan desain, bapak ibu guru, atau blogger, ini adalah laptop terbaik buat anda.

Buat yang pingin jadi gamer, ya lebih disarankan untuk membeli laptop yang lebih tangguh, seperti  Lenovo IdeaPad Slim 3i 15ITL6 i3-1115G4 Laptop 6 Jutaan Layar Lega Full HD.

Kelebihan Lenovo IdeaPad 120s-14IAP

  • desain tipis dan stylish
  • kinerja yang bagus dan cepat
  • storage bertipe SSD
  • layar 14 inci resolusi HD dan lapisan anti-glare
  • baterai awet sampai 8 jam
  • memakai port USB Type-C
  • sudah pre-install Windows 10 Home
  • minim bloatware
  • keyboard nyaman dan touchpad intuitif

Kekurangan Lenovo IdeaPad 120s-14IAP

  • tidak ada port VGA
  • tidak ada drive DVD
  • tidak ada slot RAM tambahan

Anda bisa beli Lenovo IdeaPad120s 14IAP di:


Desain tipis, stylish dan enteng

Menurut Review Laptop ID, desain casing Lenovo IdeaPad 120s-14IAP ini adalah salah satu kelebihannya yang paling membuatnya menarik. Dari sisi manapun, laptop murah dengan SSD ini terlihat bagus.

Mau dari depan, belakang, atau samping, desainnya terlihat premium. Balutan bahan plastik dengan bahan coating khusus untuk membuatnya tidak mudah kusam sekaligus menghindari jejak sidik jari yang biasanya sulit dihindari jika permukaan casing memakai bahan yang mengkilap.

harga Lenovo IdeaPad 120s 14IAP dan spesifikasi
Lenovo IdeaPad 120s 14IAP

Kinerja yang bagus dan cepat

Untuk ukuran laptop 14 inci dengan spesifikasi seperti Lenovo IdeaPad 120s-14IAP ini, bisa dibilang kinerjanya sangat memuaskan. Tentu saja ini bukan laptop yang bisa anda gunakan untuk main game 3D yang berat dan butuh tenaga lebih.

Dan seperti laptop entry level yang rilis sekarang, processor Lenovo IdeaPad 120s-14IAP ini juga menggunakan Intel Celeron N3350 yang berasal dari generasi Appolo Lake.

Intel Celeron N3350 ini adalah processor dual-core yang bekerja dengan kecepatan 1.1 GHz dan bisa sampai maksimal 2.4 GHz ketika mode burst diaktifkan.

Dibangun dengan proses 14nm (P1273) dengan FinFETs. Di dalamnya sudah ada bawaan GPU berupa Intel HD Graphics 500 yang sudah mendukung DirectX 12 dan juga memory controller dual-channel sampai kecepatan 1866/2400 MHz.

Desain Apollo Lake yang digunakannya mampu memberikan keseimbangan antara kinerja dan efisiensi tenaga yang lebih baik dibandingkan dengan processor generasi Braswell.

Kinerja Lenovo 120s-14IAP ini akan terasa powerfull ketika anda gunakan untuk menjalankan aplikasi Office, browsing internet, streaming video, dan menonton film.

Kalau untuk main game ya pasti akan terbatas. Bisa saja sih. Tapi ya terbatas untuk game-game ringan yang ada di Windows Store. Dari beberapa video di Youtube, terlihat dia cukup mampu menjalankan game Asphalt 8 dengan lancar minim lag.

Processor Intel Celeron N3350 ini dibuat dengan mengoptimalkan efisiensi tenaga dibanding kinerja tinggi seperti pada jajaran Intel Core i(3, 5, atau 7).

Toh, kalau anda membeli laptop murah 3 jutaan yang memakai processor sekelasnya, mestinya sudah sadar dengan kemampuannya.

Hanya butuh kurang dari 2 detik saja untuk bisa segera bekerja dengannya sejak anda membuka lid layar dan menekan tombol power jika sebelumnya berada di mode sleep.

Lenovo IdeaPad 120s-14IAP ini juga tidak mengalami masalah ketika diajak browsing internet dengan membuka banyak tab di browser.

Rupanya paduan processor Intel Celeron N3350 dan RAM 4GB bisa bekerja dengan sangat baik. Ditambah dengan SSD 128 GB, semakin menambah kecepatan proses booting, shut down, serta membuka dan menutup aplikasi.

baca juga: Harga dan Spesifikasi Acer Aspire 5 Slim A514-54 Laptop 6 Jutaan i3-1115G4

Storage bertipe SSD

Selain RAM 4GB on-board, ada satu lagi yang tidak umum pada Lenovo IdeaPad 120s-14IAP ini, yaitu storage berupa SSD sebesar 128GB. Pada rentang harga yang setara, sepertinya belum ada yang seperti ini.

Para pesaingnya rata-rata memilih HDD biasa berkapasitas 500GB yang otomatis menambah berat, atau kalau tidak begitu, memakai eMMC berkapasitas 32GB.

Dan keberadaan SSD sebagai storage utamanya inilah yang sebenarnya mendongkrak kinerja Lenovo IdeaPad 120s-14IAP ini.

Bagi Review Laptop ID, pemilihan SSD sebagai storage-nya ini adalah pilihan yang sangat brilian. Tunggu saja, beberapa bulan lagi saya perkirakan akan banyak laptop murah dengan SSD mengikuti jejaknya.

Kalau anda merasa kapasitas SSD 128GB ini masih kurang, masih ada slot kartu memory yang bisa anda gunakan untuk menambah storage-nya.

Dan memang disarankan untuk menyimpan file-file besar yang rawan simpan – delete, di hard disk eksternal saja. Toh, sekarang harga HDD eksternal sudah semakin murah. Cek di sini kalau tidak percaya.

Layar 14 inci resolusi HD dan lapisan anti-glare

Sebagai laptop 14 inci yang murah, tambahan coating anti-glare pada layar IdeaPad 120s-14IAP ini adalah suatu tambahan yang artinya sangat besar bagi anda yang pekerjaannya menuntut untuk bekerja dengan laptop selama berjam-jam setiap harinya.

Lapisan anti-glare ini akan membuat layar lebih minim memantulkan cahaya. Sehingga akan lebih nyaman dilihat. Tidak perlu terganggu dengan pantulan cahaya yang berasal dari lampu atau jendela di belakang anda.

Secara umum, lapisan anti-glare ini akan mengurangi penderitaan mata anda. Kalau sudah beli, cobalah untuk menonton serial drama Korea yang puanjang-puanjang itu.

Saya pastikan, kalau mata anda perih sampai menangis, itu bukan karena layar Lenovo IdeaPad 120s-14IAP yang silau, tapi karena ceritanya yang memang menye-menye, hehe….

baca juga: Lenovo IdeaPad Gaming 3 15ACH6 21ID Laptop Gaming Terjangkau Ryzen 5 5600H dan RTX 3060

Baterai awet sampai 8 jam

Dengan kombinasi processor Intel Celeron N3350, RAM 4GB, dan SSD 128GB-nya, memang tidak sulit bagi Lenovo 120s-14IAP untuk memiliki baterai yang awet. Semua komponennya sangat ramah energi, dan di desain sangat minim perangkat mekanis yang bergerak.

Dengan baterai yang bisa digunakan sampai 8 jam ini, maka anda tidak perlu khawatir berlebih ketika suatu hari kelupaan membawa charger laptop anda ketika berangkat kerja, sekolah, atau kuliah.

Tentu dengan catatan anda sudah menge-charge baterainya sampai penuh dan hanya menggunakannya secara normal.

Sudah pre-install Windows 10 Home + minim bloatware

Jika anda beli Lenovo IdeaPad 120s-14IAP ini, maka anda tidak perlu bingung lagi harus membeli tambahan OS Windows 10 orisinal. Karena Windows 10 Home Edition x64 -nya sudah terinstall di dalamnya dan itu resmi.

Lenovo juga menjanjikan untuk meminimalkan aplikasi tambahan yang biasanya sudah terinstall oleh pihak manufakturnya.

Lenovo hanya menyertakan McAfee LiveSafe and Microsoft Office 365 trial. Anda juga mendapatkan Lenovo App Explorer yang akan membantu untuk hanya menggunakan aplikasi yang anda butuhkan saja.

Keyboard nyaman dan touchpad intuitif

Dan sama seperti tiap kali saya menulis tentang laptop Lenovo, keyboardnya nyaman banget.

Meski masih belum bisa menyamai pengalaman menggunakan keyboard laptop kelas atasnya Lenovo, tapi Lenovo IP120s-14IAP ini masih membawa keyboard yang sangat nyaman digunakan. Sangat responsive. Anda akan jarang sekali mengalami ‘miss’ ketika memencet tuts-nya.

Buat yang pekerjaan sehari-harinya mengetik, seperti blogger, bapak ibu guru, atau anda yang sedang mengerjakan skripsi, tidak akan menyesal beli Lenovo IdeaPad 120s-14IAP ini.

Touchpad-nya sendiri menggunakan desain one-piece yang menawarkan kemudahan pakai yang bagus. Cukup responsif dan punya fitur multi-finger gestures. Sehingga anda bisa menggunakannya seperti pada layar smartphone. Sangat nyaman.

Harga Lenovo IdeaPad 120s 14IAP

Sudah ada banyak toko online yang menjual laptop 14 inci yang tipis dan enteng ini. Rata-rata mereka menjualnya dengan harga sekitar Rp. 3.599.000,-. Harga yang sangat pantas untuk semua hal bagus yang dibawanya.

Dengan spesifikasi, desain tipis dan bobot sangat ringan, praktis agak sulit dicari pesaingnya. Sampai sekarang, belum ada laptop dengan desain seperti ini yang pakai SSD.

Kembali pada kebutuhan komputasi anda, jika anda membutuhkan laptop lebih untuk benar-benar ‘bekerja’ – bukan main game atau yang aneh-aneh lainnya, dan juga perlu laptop yang enteng supaya bisa nyaman dibawa pulang pergi ke sekolah atau kantor, maka Lenovo IdeaPad 120s 14IAP ini adalah pilihan terbaik anda.

Silahkan lihat spesifikasinya dulu….

Spesifikasi Lenovo IdeaPad 120S 14IAP

  • Layar TFT LCD dengan LED backlight 14 inci resolusi 1366 x 768 piksel
  • Prosesor Intel Celeron N3350 dual-core 1,1GHz TurboBoost 2,4GHz
  • Chipset Intel
  • Grafis Intel HD Graphics 500
  • Memori RAM 4GB DDR4
  • Storage hard disk SSD 128GB
  • Konektifitas WiFi, Bluetooth, Port USB 3.0, port USB Type-C 3.0, Port HDMI, card reader
  • 2 x 1W stereo speaker
  • Kamera depan tersedia
  • Baterai 2 Cell 30WHr dengan daya tahan hingga 8 jam
  • Sistem Operasi DOS atau Microsoft Windows 10 Home Edition x64
  • Dimensi 334 mm x 235 mm x 18.6 mm berat 1,44 kg
  • Warna Denim Blue dan Mineral Grey

Dimana beli laptop Lenovo IdeaPad 120s 14IAP?

Di hampir semua toko komputer online, laptop tipis yang asik ini bisa dipastikan tersedia. Untuk yang toko off-line masih agak susah ditemui. Di kota saya sendiri (Malang), hanya ada di beberapa toko. Kebanyakan hanya menyediakan stok yang versi 11IAP.

hNah, Review Laptop ID sudah mengumpulkan beberapa toko komputer online yang menjualnya dengan harga paling murah. Anda bisa beli Lenovo IdeaPad120s 14IAP di:

Khusus buat yang merasa layar 14 inci itu terlalu besar, silahkan bandingkan dengan Lenovo IdeaPad 120s-11IAP yang layarnya 11.6 ini. Siapa tahu lebih sesuai.

suka banget dengan gadget dan laptop. Mencobai laptop atau gadget baru, termasuk punya teman. Kalau sedang tidak ada ide, nonton film adalah hal terbaik untuk meloloskan diri dari waktu. Main game hanya untuk bikin reviewnya.

You May Also Like

26 Comments

  1. assalamualaikum mas..
    mau tanya saya memiliki laptop yang mas review, memang mantap ni laptop, menjadi kendala saya saat membeli konverter usb type C to all port (usb,vga,lan) saat saya menyambungkan kabel monitor ke converter tersebut layar monitor tidak terdeksi. sudah saya cek melalui menu display setting dan restart tetap tidak mau..
    apakah pernah mencoba atau ada pengalaman mas untuk masalah ini.
    saya menggunakan converter dodocool DC 35

  2. sepertinya port usb c hanya untuk transfer data, bukan untuk dispaly output..
    untuk display output, bisa memakai port HDMI yang sudah tersedia

  3. Gan mantap reviewnya. Yg pngen ane tanyakan, selama pemakaian itu mesin panas ndak? Kan katanya ane denger ga ada kipas didalamnya. Trims

    1. ndak ada mas… Tipis banget ini laptop. Lagipula, jaman sekarang DVD RW itu sudah jarang sekali digunakan.

      Saya pakai laptop yang ada DVD RW-nya, dan tidak ingat berapa kali pernah menggunakannya sejak beli 2 tahun lalu. Yang pasti kurang dari 10 kali, hehe….

    1. kalau untuk pertama kali dinyalakan, dalam artian belum ada aplikasi pihak ketiga yang di install, Windows-nya belum di update, masih lumayan mas Taufiq, ada sekitar 100GB lebih….

      Karena memang laptop ini lebih banyak untuk bekerja yang serius (seputar Office dan browsing) itu sudah cukup. Jadi beda buat yang suka download, hehe…. Siapkan HDD eksternal saja.

  4. Mas utk ntn film masi oke kah? Brarti utk input dvd pake eksternal dvd rom dong? Trs klo officenya masi trial, pas beli apakah lsg install versi full nya apa gmn?

    1. wkwkwk….

      Film ok banget layarnya.
      Kalau mau muter DVD ya pakai eksternal mbak.

      Gini mbak, untuk Office, ndak ada laptop yg dijual sudah bundling dengan Office. Itu resmi nya.

      Kalau ada yg sudah ada Office full, berarti itu bajakan atau punya’nya pemilik sebelumnya.

  5. makasi reviewnya mas,, jadi seneng beli ini,, ga salah pilih,, bte klo mo sambung pake koneksi lan, apa yang harus saya beli ya mas? thanks

    1. hlah…. itulah mas, saya juga penasaran, kog di Malang belum ada yg jual.

      Sepengalaman saya sih, bisa pesan mas. Silahkan coba di Toba Komputer atau Galaxy Solusindo. Atau jalan-jalan ke Dieng Plaza…., hehe….

  6. apakah ada apps store untuk beli + install apps tambahan .? seperti google play di android dan playstore di ios

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Index