Acer Aspire ES1-111-CU5A-BING Harga Dan Spesifikasi

Harga Acer Aspire ES1-111-CU5A-BING dan spesifikasinya | Quick spec: Intel Celeron N2840, 2GB DDR3, 500GB HDD, Bluetooth, WiFi, VGA Intel HD Graphics, Camera, 11.6″ WXGA, Win 8.1 SL with Bing, Non Bag >> harga Acer Aspire ES1-111: Rp. 3.199.000,- | Anda mencari laptop yang enteng layar 11,6 inchi dengan harga terjangkau? Salah satu pilihan laptop murah terbaik bagi anda adalah Acer Aspire ES1-111 ini. Dengan harga 3 juta lebih sedikit, anda sudah bisa membawa pulang laptop dengan spesifikasi cukup untuk mengerjakan tugas sekolah maupun kantoran dengan lancar.

Kog bisa murah sih? Ternyata salah satu penyebab mengapa harga Acer Aspire ES1-111-CU5A-BING ini adalah embel-embel BING dibelakang namanya itu. Kog bisa? Karena laptop murah 3 jutaan ini memakai Windows 8.1 with Bing yang memang menjadi ujung tombak Microsoft untuk mencoba menahan laju laptop dengan Chrome OS yang di Amerika dan Eropa sana semakin diminati dan relatif berhasil menggeser posisi laptop murah dengan OS Windows 8 di dalamnya. Kabar buruknya, mulai pertengahan tahun ini, Microsoft hanya akan memberikan lisensi Windows 8.1 with Bing bagi laptop dengan layar kecil setelah sebelumnya juga bisa dipakai di laptop berlayar lebih besar.

Kelebihan Acer Aspire ES1-111

Buat saya pribadi, yang bikin Acer Aspire ES1-111 punya nilai lebih adalah bobotnya yang ringan, hanya sekitar 1,39 kg. Jadi cuman sedikit lebih berat dari tablet berlayar 10 inchi.

Kinerja dan spesifikasi Acer Aspire ES1-111

Processor Acer Aspire ES1-111 adalah Intel Celeron N2840 yang punya kecepatan 2,16 GHz. Kecepatan operasionalnya bisa ditingkatkan sampai 2,58 GHz. Dengan RAM 2GB DDR3 dan integrated GPU Intel HD Graphics, anda tidak akan kesulitan menjalankan beberapa aplikasi kantoran dalam waktu bersamaan. Misalnya, anda membuka beberapa file Microsoft Word dan Excel bersamaan sembari mencari informasi di internet dengan browser favorit anda. Banyak di antara kita yang seringkali harus bekerja seperti itu.

Acer Aspire ES1-111

Layar Acer Aspire ES1-111

Layar Aspire ES1-111 berjenis LED Backlit dengan diagonal 11.6 inhci mendukung resolusi HD 1366 x 768 piksel. Resolusi ini terbilang mumpuni jika anda memakainya untuk menonton film HD, streaming video dari youtube, atau bermain game ringan dengannya. Satu-satunya yang bikin kurang nyaman adalah ukurannya yang mungil. Tidak terlalu buruk, mengingat anda mendapatkan kompensasi yang sepadan, mulai dari harga murah, bobot yang enteng, baterai lebih awet dan tampilan dengan tingkat kontras dan brightness yang seimbang.

Ow iya, baterai Aspire ES1-111 sebesar 2670 mAh 3 cell bertipe lithium polymer yang bisa memberi tenaga sampai 5 jam untuk penggunaan normal. Anda tidak perlu setiap kali berlari-lari hanya untuk nge-charge baterai laptop.

Ukurannya yang ramah di tas serta punggung anda membuat Acer Aspire ES1-111 sangat cocok untuk pelajar, mahasiswa, serta bapak ibu guru. Tebalnya yang 2,12 cm memang bukan termasuk paling tipis di kelasnya. Tapi ini justru memberi kelebihan dari sisi pembuangan panas lebih baik dan kekokohan konstruksi casingnya.

Keyboard Acer Aspire ES1-111 yang presisi dan nyaman digunakan

Keyboard Acer Aspire ES1-111 bertipe chiclet yang sangat nyaman digunakan terutama bagi anda yang perlu mengetika dalam waktu lama. Touchpadnya juga presisi. Ini dirancang untuk menambah akurasi dan kecepatan mengetik. Meski jika sebelumnya anda mengetik dengan dua jari tidak terus serta merta berubah jadi bisa mengetik dengan 10 jari, hehe….

Bisa Video Call dengan Acer Aspire ES1-111?

Tentu bisa, karena laptop murah 3 jutaan ini punya kamera dengan sensor 1,3 MP yang bisa menampilkan gambar anda dengan jelas dan terang. Yang lebih penting lagi adalah koneksi internet anda. Jika hanya memakai koneksi berbasis 3G sebaiknya tidak, kecuali anda mendapat sinyal yang bagus. Kalau ada koneksi WiFi yang gratis, silahkan chatting dengan Skype atau Google Hangouts dengan nyaman.

Masih ragu dengan Acer Aspire ES1-111? Silahkan amati dulu spesifikasnya di bawah ini…

Spesifikasi Acer Aspire ES1-111-CU5A-BING

Tipe Prosesor

Intel Celeron

Processor Onboard

Intel® Celeron® processor N2840 (2.16 GHz, 1M Cache) up to 2.58 GHz

Memori Standar

2 GB DDR3

Max. Memori

8 GB (1 DIMMs)

Tipe Grafis

Intel® HD Graphics

Ukuran Layar

11.6″ HD

Resolusi Layar

1366 x 768

Tipe Layar

LED Backlit

Audio

Integrated

Speaker

Two built-in stereo speakers

Kapasitas Penyimpanan

500 GB HDD

Networking

Integrated

Wireless Network Type

Integrated

Wireless Network Protocol

IEEE 802.11b, IEEE 802.11g, IEEE 802.11n

Wireless Bluetooth

Integrated Bluetooth 4.0

Keyboard

Standard Keyboard

Ragam Input Device

Touch Pad

Card Reader Provided

SD Card Reader

Antarmuka / Interface

USB 3.0, HDMI

Sistem Operasi

Microsoft Windows 8.1 SL

Baterai

3 Cell

Daya Tahan Baterai

Up to 5 Hours

Daya / Power

External 40W AC Adapter

Dimensi (PTL)

0.83 x 11.5 x 8.3 inch

Bagaimana? Lumayan meyakinkan to? Mau apa lagi? Harganya murah, spesifikasi lumayan, bobotnya enteng. Mau? Di Lazada, anda bisa mendapatkannya dengan harga Rp. 3.199.000,- Silahkan beli Acer Aspire Es1-111 sekarang.

suka banget dengan gadget dan laptop. Mencobai laptop atau gadget baru, termasuk punya teman. Kalau sedang tidak ada ide, nonton film adalah hal terbaik untuk meloloskan diri dari waktu. Main game hanya untuk bikin reviewnya.

You May Also Like

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Index