Asus Eee PC 1025CE Harga Spesifikasi Review

Harga Spesifikasi Asus Eee PC 1025CEMau beli Asus Eee PC 1025CE? Baca harga, spesifikasi, dan review Asus Eee PC 1025CE berikut ini. Netbook murah yang satu ini cukup layak untuk dilirik sebagai komputer kedua yang pas dan cocok dipakai ketika kita berada agak jauh dari rumah. Jelasnya, Eee PC 1025CE ini bisa membantu anda mengerjakan tugas-tugas kantoran ringan dengan lumayan cepat dan mudah.

Asus tidak menampakkan tanda-tanda akan menghentikan produksi netbook murahnya. Meski dia lumayan mendapat posisi di pasar tablet dengan Asus Transformernya yang fenomenal itu, nyatanya netbook masih menjadi salah satu produk andalan Asus, terutama di pasar Asia.

baca juga: Asus M413DA EK302T Harga dan Spesifikasi

Kelebihan Asus Eee PC 1025CE

Asus Eee PC 1025CE ini adalah salah satu netbook Asus yang datang dengan slogan “Instan On” atau kemampuan untuk siap diajak bekerja hanya dalam waktu 2 detik. Fitur ini muncul karena penggunaan processor Atom terbaru Intel Atom N2800.

Dengan clock 1,86GHz. Meskipun sebenarnya N2800 ini tidak terlalu jauh berbeda dibanding Intel Atom N570 1,66GHz yang sama-sama memiliki 2 core dan HyperThreading, namun layak dicatat juga bahwa Atom N2800 sudah memakai proses produksi 32nm dengan TDP maksimal hanya 6,5Watt: lebih hemat dibandingkan N570 yang mencapai 8,5Watt.

Soal kekuatan grafisnya, memang kalah dari Asus Eee PC yang memakai APU-nya AMD. Intel mengatakan bahwa penggunaan Atom N2800 akan membuat si 1025CE bekerja lebih lama berkat konsumsi daya baterai yang lebih sedikit.

baca juga:Mengapa Laptop Menjadi Lambat? Ini Penyebab dan Solusinya

Selain Instan-On, ada teknologi Super Hybrid Engine II yang mampu mengatur keseimbangan antara kinerja dan daya tahan baterai. Asus berani memperkirakan operasional normal sampai 10 jam. Cukup menggoda bagi konsumen yang perlu komputasi mobile “ringan” dengan harga terjangkau.

Dari spesifikasinya, anda sudah bisa memiliki netbook dengan hard disk berkapasitas 500GB, port Bluetooth 3.0, dan port HDMI. Ditambah fitur USCCharger+ yang sangat membantu untuk mengisi kembali baterai HP Anda, bahkan walaupun dalam keadaan Sleep atau mati sekalipun.

baca juga: Asus A409MA BV411T Spesifikasi Laptop Untuk Anak Sekolah Harga 5 Jutaan

Kekurangan Asus Eee PC 1025CE

Kekurangan Asus 1025CE ini terletak pada minimnya fitur penunjang, alias anda hanya akan mendapatkan fitur dasar asal membuatnya berjalan normal sebagai sebuah netbook. Layarnya ya standar, suaranya standar, begitulah. Harganya juga murah meriah kog. Jadi wajar dan jangan berekspetasi lebih. Tapi melihat spesifikasi dasarnya, sebenarnya anda akan tahu bahwa netbook ini layak beli.

Spesifikasi Asus Eee PC 1025CE

Prosesor: Intel Atom N2800 (dual core HT, 1,86GHz, cache L2 1MB)
Memori Utama: 2GB DDR3-1333
Chipset: Intel NM10 Express
Kartu Grafis: Intel GMA 3650
Kartu Suara: ALC269
Media Penyimpanan: Hitachi 500GB 5400RPM SATA 3Gbps
Optical Drive: tidak ada
Fasilitas: WiFi, LAN, Bluetooth 3.0, 2 USB 2.0, 1 USB 3.0, D-Sub 15pin, HDMI, webcam, 3 in 1 card reader
Layar/Monitor: 10,1” 1024 x 600 piksel
Sistem Operasi: Windows 7 Starter SP1
Baterai: 56Wh
Dimensi (plt): 26,2 x 17,8 x (2-3,8) cm
Bobot: 1,16kg (adapter 180gr)
Situs web: www.asus.com
Garansi: 1 Tahun

baca juga: Harga dan Spesifikasi Asus A416MA FHD422 Laptop Murah Layar Full HD Dengan Intel N4020

Harga Asus Eee PC 1025CE

Anda bisa membeli Asus 1025CE dengan harga di kisaran Rp. 2.780.000,00. Bisa kurang atau lebih sedikit. Apalagi kalau anda cukup sabar menunggu beberapa minggu lagi. hehe…. Kalau harga bekasnya ya di kisaran Rp. 1.900.000,00 an, tergantung kondisinya. Anda bisa mencoba menacarinya di Kaskus.

suka banget dengan gadget dan laptop. Mencobai laptop atau gadget baru, termasuk punya teman. Kalau sedang tidak ada ide, nonton film adalah hal terbaik untuk meloloskan diri dari waktu. Main game hanya untuk bikin reviewnya.

You May Also Like

6 Comments

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *